Anda Mahasiswa IAIN Parepare? Ikutilah Seleksi Pesona I

Anda Mahasiswa IAIN Parepare? Ikutilah Seleksi Pesona I

Humas IAIN Parepare- Tim Panitia Seleksi Pelaksanaan Pekan Seni Dan Olahraga Nasional (Pesona) I akan memilih calon delegasi yang akan diikutkan mengikuti cabang lomba seni dan olah raga di UIN Sunan Gunung Djati, Bandung. Pengiriman item lomba akan berakhir, Sabtu (07/05/2022)

Beberapa item lomba, di antaranya Kaligrafi, Monolog, Film Pendek, Puitisasi Al Alaq, Musikalisasi hadist, Cipta Lagu Religi, Nyanyi Pop Lagu Religi, MTQ, Musabaqah Hifdzil Quran (10 dan 30 juz) dan cabang olah raga, yaitu Taekwondo (Koreografi), Karate (Koreografi) serta Silat (Koreografi).

Persyaratan mengikuti lomba ini, seperti peserta mengirimkan item lomba dalam bentuk video, video merupakan karya orisinil, bukan plagiasi dan belum pernah diperlombakan, durasi maksimal 5 menit dalam format MP4, MPG/MPEG maksimal 10 MB, video tidak mengandung SARA, politik dan hal-hal yang tidak sesuai kode etik kampus, dan peserta mahasiswa aktif IAIN Parepare.

PESONA merupakan ajang penyelenggaraan kompetisi seni dan olahraga tingkat nasional bagi mahasiswa PTKN se-Indonesia di bawah naungan Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam, Ditjen Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia.

PESONA dilaksanakan secara multievent yang diselenggarakan dua tahun sekali, dengan maksud mencari mahasiswa unggul dan berprestasi dalam bidang seni dan olahraga serta memperkuat silaturahim antar PTKN.

IAIN Parepare sebagai salah satu PTKIN menyalurkan bakat dan minat mahasiswa dengan mengikuti kegiatan ini. Untuk itu, perlu dilaksanakan seleksi peserta terbaik untuk mengikuti Pekan Seni dan Olahraga Nasional (PESONA) I demi mengharumkan nama baik IAIN Parepare.

Pekan pengembangan minat, bakat dan kegemaran mahasiswa di tahun 2019 disebut dengan istilah PIONIR (Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset Mahasiswa) diselenggarakan dalam 2 tahun sekali. Seiring berjalannya waktu berkembang menjadi dua event yakni OASE (Olimpiade Sains dan Riset) dan PESONA (Pekan Seni dan Olahraga Nasional).

“Kita berharap beberapa item lomba kita yang kita ikuti memiliki peluang untuk menang,” harap Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama Dr. Muhammad Saleh, M.Ag., Selasa (12/04/2022). (Mif)

Link Pendaftaran dan Upload Video:

Link Juknis PESONA:

Berawal dari Belajar, Berakhir dengan Amal (@hayanaaa)

Leave a Reply

Your email address will not be published.