
DEMA Instiut Kolaborasi Percepatan Vaksin
Humas IAIN Parepare— Sekarang, kolaborasi merupakan hal yang penting dilakukan, seperti yang dilakukan oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut (DEMA-I) IAIN Parepare yang melakukan kolaborasi vaksinasi bersama Polres Parepare, Pemerintah Kecamatan Soreang, dan tim vaksinator Puskesmas Lauleng kota Parepare.

Presiden mahasiswa (Presma) IAIN Parepare Muhammad Zaldy Febry mengaku mendukung progres vaksinasi yang dilakukan di
Kota Parepare, khususnya untuk mahasiswa IAIN Parepare. Ia melihat data yang melakukan booster (vaksin 3) masih berada di angka 30% sehingga perlu melaksanakan kegiatan percepatan vaksinasi.
Selain civitas akademica IAIN Parepare yang mengikuti vaksin 1, 2,dan 3, kegiatan vaksinasi ini juga diikuti oleh masyarakat umum yang ada di Kota Parepare.



“Untuk seluruh teman-teman mahasiswa yang masih berpikir bahwa ‘apa sih keuntungan dari vaksinasi ini?’ atau masih ada yang takut dan memiliki pemikiran yang berbeda-beda persoalan vaksin. Tolong jangan menyamakan persepsi tentang itu,” ucap Zaldy saat memantau pelaksanaan vaksinasi di lantai 1 gedung Perpustakaan IAIN Parepare, (30/05).

Dengan adanya vaksinasi ini diharapkan herd immunity (kekebalan kelompok) dapat tercapai dan dapat berdampak pada laju pertumbuhan ekonomi masyarakat. (Hyn/Tin)