KPM Expo: Delegasi IAIN Parepare Dirikan PAUD dan Majelis Taklim
Humas IAIN Parepare—Mahasiswa IAIN Parepare mengikuti KPM Kerjasama di Kendari, (17 Juli s.d. 1 September 2022).Selama 45 hari di lokasi KKN Kerjasama, delegasi IAIN Parepare melakukan pengabdian masyarakat di desa yang sangat terisolir di Pulau Mbokita perbatasan antara Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara. Mereka menghasilkan sebuah pengabdian nonproduk yang bergerak dalam bidang pendidikan dan keagamaan […]
Mahasantri Asrama Ma’had Al-Jami’ah Pelajari Penyelenggaraan Salat Jenazah
Humas IAIN Parepare- Ma’had Al-Jami’ah melaksanakan Penyelenggaraan Salat Jenazah dan Tata Cara Mengkafani Jenazah, Jumat (26/08/2022). Materi tata cara mengkafani jenazah dibawakan oleh Uztadzah Hj. Nurdalia Bate, Lc., M.H.I. sedangkan materi tata cara salat jenazah dibawakan oleh Uztad H. Sudirman, M.A. Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Al Wasilah IAIN Parepare diikuti puluhan Mahasantri Asrama Ma’had […]
Siapkan Perlindungan Bagi Mahasiswa, Rektor Gandeng BPJS Ketenagakerjaan
Humas IAIN Parepare – Rektor IAIN Parepare Dr. Hannani, M.Ag., menyepakati penawaran untuk menjalin kerja sama dengan salah satu BUMN yang bergerak di bidang asuransi, yaitu BPJS Ketenagakerjaan Kota Parepare. Kepastian kerja sama tersebut diperoleh saat Rektor menerima audensi Kepala Cabang BPJS Kota ParepareKausaria Sudirman yang langsung dituangkan dalam penandatanganan MoU di Flyover Gedung Rektorat, Selasa (30/08/2022). Penandatanganan MoU ini dilaksanakan bersamaan penandatangan MoU dengan Baznas Provinsi Sulawesi Selatan dan sejumlah Baznas daerah, seperti Enrekang, Pinrang, Sidrap, Soppeng, Parepare, Barru, […]
Tim Satuan Pengawasan Internal IAIN Parepare Gelar Bimbingan Teknis Peningkatan SDM SPI PTKN Se-Sulselbar
Humas IAIN Parepare–Satuan PengawasanInternal (SPI) IAIN menggelar bimbingan teknis peningkatan sumber daya manusia lingkup SPI Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) se-Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat. Bimtek SPI tersebut digelar di Lagota Cafe dan Resto kota Parepare, Senin, (29/08/2022). Kegiatan tersebut dihadiri oleh tim SPI dariberbagai PTKN wilayah Sulselbar yang terdiri dari IAIN Parepare, IAIN Palopo, IAIN Bone dan STAIN Majene. Sementara IAKN Toraja yang rencana juga turut hadir, tidak hadir karena ada agenda bersamaan. SPI IAIN Parepare sebagai tuan rumah menjadikan hal tersebutsalah satu agenda meningkatkan kapasitas SDM pada tingkat Satuan Pengawasan Internal. Kegiatan Bimtek tersebut mengangkat tema “Penguatan Kapasitas SDM dalam Meningkatan Mutu Audit”. Bimtek tersebut dibuka secara oleh Rektor IAIN Parepare, Dr. Hannani, M.Ag. Dalam sambutannya, iamenyampaikan bahwa SPI merupakan salah satu bagian penting dalam sebuah institusi sehinggaperannya sangat sentral sebagai benteng Institusi, sehingga jika SPI baik maka pemeriksa eksternal dan internal kementerian dapat dengan mudah melakukan pemeriksaan. Pada kesempatan yang sama Kepala SPI IAIN Parepare berharap melalui kegiatan bimtek peningkatan SDM tim SPI dapat menjadi corong perubahan SPI ke arah yang lebih baik serta setelah kegiatan ini kertas kerja SPI dapat menjadi seragam. Di sela kegiatan tersebut, kepala SPI IAIN Bone, Muhammad Yamin, S.E., M.Si., Ak.,CA. berharap semoga ke depan kolaborasi seperti ini dapat terus dilaksanakan. Ketua Panitia yang juga Sekretaris SPI IAIN Parepare dalam laporannya menyampaikan bahwa salah satu alasan kegiatan tersebut dilaksanakan adalah dalam rangka peningkatan mutu tim SPI seperti sebagai perwujudan dari slogam SPI IAIN Parepare yaitu BERKAH: Bermutu, Berdedikasi, dan Bersahabat. Aspek Bermutu dimaksudkan untuk mewujudkan sumber daya manusia yang kompoten dan berkualitas dalam bidang audit. Materi pertama terkait Implementasi praktis sistem audit SPI dibawakan secara oleh Asmin, S.E., M.Si., […]
PBAK IAIN Parepare Hadirkan Ketua GP Ansor Sulawesi Selatan
Humas IAIN Parepare- Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) menghadirkan narasumber Ketua GP Ansor Sulawesi Selatan M Rusdi Idrus, di Auditorium IAIN Parepare, Selasa (23/08/2022) di hari kedua. Alumni UIN Alauddin Makassar ini menjelaskan bahwa konsep iman, yaitu mencintai bangsa dan negara. Hal ini sesuai dengan tema materi “Moderasi Beragama sebagai Bingkai NKRI”. M Rusdi […]
Inspiratif, Dua Alumni Raih Beasiswa LPDP Kuliah di UGM dan UPI
Humas IAIN Parepare–Dua alumni IAIN Parepare raih beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) pada Kementerian Keuangan.Arwan resmi diterima di kampus Universitas Gadjah Mada (UGM), sementara Syukran Fajriansyah resmi diteri di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Dalam siaran pers yang diterima Satgas Career Development Center (CDC), Sabtu (27/08/22) dijelaskan sejak jenjang sarjana, Arwan lulusan Hukum Pidana Islam […]
IAIN Parepare Teken MoU dengan Hiski
Humas IAIN Parepare- IAIN Parepare kembali menjalin kerja sama dengan Himpunan Sarjana Kesusasteraan Indonesia (Hiski) Komisariat Sulawesi Selatan dalam rangka peningkatan mutu perguruan tinggi pada bidang bahasa, sastra dan budaya.Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan antara Rektor IAIN Parepare Dr. Hannani M.Ag dengan Ketua Hiski Komisariat Sulawesi Selatan Dr. Muliadi, M.Hum., di Ruang Kerja Rektor, […]
Kerja Keras Tim Keuangan Tuai Penghargaan
Humas IAIN Parepare — Rektor IAIN Parepare, Dr. Hannani, M.Ag., menerima penghargaan dari Direktorat Jenderal Pendidikan Islam (Ditjen Pendis) Kementerian Agama RI. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh pejabat keuangan dari Setjen Kemenag RI Mursyidin Hasyim dan Arif Septiawan di ruang Rektor, Jumat (26/08/2022). IAIN Parepare berhasil meraih penghargaan dalam kategori Realisasi Anggaran Tertinggi se- PTKIN […]