Penyerahan Beasiswa KIP dan MoU bersama Bank Muamalat, Ini Harapan Rektor

Penyerahan Beasiswa KIP dan MoU bersama Bank Muamalat, Ini Harapan Rektor

IAIN Parepare — Rektor menyerahkan secara simbolis beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah di Auditorium IAIN Parepare dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, Rabu (23/12/2020). Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Parepare Dr Muhammad Saleh, M. Ag mengungkapkan jumlah penerima KIP sesuai dengan kuota yakni 190 mahasiswa dari 27 program studi yang ada di IAIN Parepare. KIP Kuliah merupakan bantuan biaya pendidikan dari pemerintah bagi lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat yang memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi.

Menjaga amanah orang tua, menjaga nama baik almamater dan mematuhi kode etik menjadi hal penting bagi penerima beasiswa KIP. Selain itu, Muhammad Saleh juga menghimbau agar para mahasiswa yang menerima beasiswa KIP kuliah senantiasa berusaha meningkatkan prestasi baik dalam bidang akademik maupun non akademik. “Tunjukkan prestasi yang berbeda dengan bukan penerima KIP Kuliah,” ucapnya.

Sementara Rektor IAIN Parepare, Dr Ahmad Sultra Rustan, M.Si juga mengungkapkan mahasiswa penerima beasiswa tersebut memang seharusnya lebih serius kuliah dikarenakan tidak akan memikirkan lagi biaya perkulihan termasuk pembayaran UKT (Uang Kuliah Tunggal). Ahmad juga berharap agar mahasiswa mengikuti segala persyaratan-persyaratan selaku penerima beasiswa KIP kuliah.

“Beasiswa ini adalah pemberian pemerintah kepada anak-anak Indonesia yang memang dianggap tak mampu tetapi memiliki semangat yang kuat dan prestasi untuk kuliah di perguruan tinggi. Seorang mahasiswa yang mendapat beasiswa KIP diantaranya harus benar-benar mengikuti kode etik, prestasinya tidak boleh menurun, harus meningkat tidak banyak melakukan pelanggaran-pelanggara, mengikuti perkuliahan dengan baik, karena kalau mereka disanksi akibat melanggar persyaratan-persyaratan itu maka mereka bisa dituntut mengembalikan beasiswa yang mereka telah terima atau jika prestasinya menurun. Itulah pemerintah memberikan supaya mereka benar-benar bersungguh-sungguh belajar di perguruan tinggi. Ini bisa dibiayai sampai sarjana,” jelasnya.

Penyerahan beasiswa KIP Kuliah juga dirangkaikan dengan penanda tanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Bank Muamalat.

Kancap Bank Muamalat mengungkapkan akan menidaklanjuti MoU ini dengan menerima mahasiswa Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) serta pemberdayaan alumni. Sunandar selaku Kassubag Administrasi Akademik membenarkan bahwa salah satu alumni dari IAIN Parepare telah bergabung dengan Bank Muamalat.
“Saat ini ada alumni Fakultas Ekonomi Bisnis Islam (FEBI) IAIN Parepare yang lulus sebagai tenaga admistrasi pada Bank Muamalat, pada kesempatan lain siap untuk diundang memberikan kuliah umum di kampus kita ini,” tuturnya. (hyn/hq/Mif)

Berawal dari Belajar, Berakhir dengan Amal (@hayanaaa)

Leave a Reply

Your email address will not be published.